Wakil Wali Kota Padangsidimpuan Hadiri Zoom Meeting Pemantauan Sitkamtibmas Malam Tahun Baru
Wakil Wali Kota Padangsidimpuan H. Harry Pahlevi Harahap menghadiri Zoom Meeting pemantauan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) malam pergantian Tahun Baru dalam rangka Operasi Lilin Toba 2025, yang dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo,
M.Si, Rabu (31/12).
Kegiatan yang dilaksanakan di Pos Pelayanan Polres Padangsidimpuan ini juga
diikuti oleh Plt. Sekda Rahmat Marzuki Nasution, SH, MH, CGCAE, unsur Forkopimda dan jajaran Polres Padangsidimpuan. Kapolri menekankan peningkatan pelayanan publik, patroli di titik keramaian, imbauan kepada masyarakat agar tidak berlebihan merayakan tahun baru, serta kewaspadaan terhadap potensi bencana akibat cuaca ekstrem.
Pemerintah Kota Padangsidimpuan mendukung penuh langkah pengamanan demi terciptanya suasana pergantian tahun yang aman, tertib, dan kondusif.
sumber : Padangsidimpuan Prokopim